Dark Mode Light Mode

Alan Wake 2 Ditunda 10 Hari, Tetap Rilis Oktober 2023

Perilisan Alan Wake 2 Ditunda
Alan Wake 2 Ditunda 10 Hari, Tetap Rilis Oktober 2023 - Halogame Alan Wake 2 Ditunda 10 Hari, Tetap Rilis Oktober 2023 - Halogame
Alan Wake 2 | Remedy

Sekuel Alan Wake akan rilis pada September tahun 2023. Dimana akan melanjutkan kisah sang Alan Wake setelah pada seri sebelumnya berakhir dengan tidak pasti. Karena alasan ini juga banyak fans yang sudah tidak sabar menunggu perilisan game ini.

Belum lama ini, Remedy Entertainment selaku pengembang mengkonfirmasi bahwa perilisan game terbaru mereka, Alan Wake 2, harus ditunda dari jadwal yang sebelumnya telah ditetapkan. Apa alasan di balik penundaan ini?

Perilisan Alan Wake Ditunda

Alan-wake-2-ditunda-10-hari-tetap-rilis-oktober-2023
Alan wake 2

Meski bulan Oktober diramaikan oleh peluncuran game-game populer seperti Assassin’s Creed Mirage, Super Mario Bros. Wonder, dan Marvel’s Spider-Man 2, Remedy menegaskan bahwa mereka tidak merasa terancam akan eksistensi Alan Wake 2 yang juga dijadwalkan rilis di bulan yang sama.

Advertisement

Thomas Puha selaku Direktur Komunikasi Remedy sebelumnya telah menyampaikan kekhawatiran jika game terkini mereka tidak dapat memuaskan harapan para pemain dan adanya kompetisi dari game-game lain.

Namun, belakangan ini Remedy secara mengejutkan mengeluarkan pengumuman yang bertolak belakang dengan pernyataan sebelumnya, yang berhubungan dengan Alan Wake 2. Remedy telah memberikan pengumuman resmi melalui Twitter bahwa tanggal rilis Alan Wake 2 telah ditunda.

Masih akan rilis Oktober 2023

Penundaan Alan Wake 2 sendiri hingga 27 Oktober, yang berarti penundaan sebanyak 10 hari dari tanggal rilis sebelumnya, yakni 10 Oktober. Alasan utama Remedy mengambil keputusan ini adalah untuk memberikan kesempatan lebih bagi para fans untuk menikmati game favorit mereka dengan lebih leluasa.

Walaupun tanggal perilisan baru Alan Wake 2 berhasil mengelak beberapa game yang sangat ditunggu-tunggu, kini game horor tersebut dijadwalkan untuk dirilis pada minggu yang sama dengan Marvel’s Spider-Man 2, yang direncanakan akan diluncurkan pada tanggal 20 Oktober.

Perubahan tanggal rilis Alan Wake 2 bukanlah satu-satunya kejadian yang terjadi akibat banyaknya game baru yang dirilis pada bulan Oktober. Sebelumnya, Ubisoft telah mengumumkan bahwa game Assassin’s Creed Mirage akan diluncurkan pada tanggal 5 Oktober, yang berarti lebih awal sekitar satu minggu dari jadwal rilis awalnya.

Ubisoft telah memastikan bahwa pengembangan Assassin’s Creed Mirage telah selesai. Mungkin saja, tanggal rilis dipercepat karena proses pembuatan game tersebut berakhir lebih cepat dari perkiraan Ubisoft. Ini juga bisa berarti bahwa peluang untuk merilis Alan Wake 2 lebih cepat mungkin terbuka.

Alan Wake 2 sendiri rencananya apa rilis pada tanggal 27 Oktober mendatang untuk PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox One, Xbox Series X dan juga PC. Bagaimana tanggapan mu mengenai hal ini? Berikan tanggapan mu ya.

Keep Up to Date with the Most Important News

By pressing the Subscribe button, you confirm that you have read and are agreeing to our Privacy Policy and Terms of Use
Add a comment Add a comment

Tinggalkan Balasan

Previous Post
Baldur's Gate 3 Tembus 870 Ribu Pemain Bersamaan - Halogame

Baldur's Gate 3 Tembus 870 Ribu Pemain Bersamaan

Next Post
Pengembangan Starfield Resmi Rampung - Halogame

Pengembangan Starfield Resmi Rampung

Advertisement