Dark Mode Light Mode

Black Myth: Wukong Akan Hadir di Gamescom 2023

Black Myth: Wukong bakal hadir di Gamescom 2023
Black Myth -0 Wukong Akan Hadir Di Gamescom 2023 - Black Myth -0 Wukong Akan Hadir Di Gamescom 2023 -
Black Myth: Wukong

Apakah kamu pernah mendengar tentang Black Myth: Wukong? Kemunculan game satu ini beberapa tahun lalu memang membuat heboh banyak fans. Dimana dikatakan bahwa game satu ini akan mengadaptasi cerita Journey to the West dengan konsep RPG.

Sudah terhitung cukup lama belum ada kabar terbaru terkait pengembangan Black Myth: Wukong. Game Science selaku pengembang pun sudah beberapa bulan tidak muncul ke permukaan dan memberikan informasi terbaru terkait game mereka.

Black Myth: Wukong akan hadir di Gamescom 2023

Kabar baiknya? Kini Black Myth: Wukong dipastikan akan hadir di Gamescom 2023. Benar, kabar ini dikonfirmasi langsung oleh Geoff Keighley selaku penyelenggara. Kabar ini ia konfirmasi langsung melalui akun Twitter nya.

Melalui postingan Twitter nya, ia membagikan video serta jadwal tayang premiere game besutan Game Science tersebut. Black Myth: Wukong sendiri sebenernya telah memiliki jadwal rilis pasti untuk tahun 2024 nanti.

Gamescom 2023 akan segera digelar

Black-myth-wukong-akan-hadir-di-gamescom-2023
Black myth: wukong

Belum ada informasi detail terkait agenda mereka hadir di Gamescom 2023. Sampai saat ini belum ada informasi tentang presentasi apa yang akan mereka lakukan untuk Black Myth: Wukong di Gamescom 2023 yang akan segera digelar.

Game satu ini sendiri pertama kali diumumkan tahun 2020 silam. Kemudian tidak berselang lama setelah itu pihak pengembang pun menunda perilisan dari game satu ini di tahun 2023 belum lama ini karena memang mereka bukan studio besar.

Oleh karena itu, mau tidak mau game ini ditunda ke tahun 2024 karena ingin memberikan kualitas terbaik saat rilis nanti. Gamescom 2023 sendiri rencananya akan digelar pada tanggal 22 Agustus mendatang.

Bagaimana tanggapan mu mengenai hal ini? Berikan tanggapan mu ya.

Keep Up to Date with the Most Important News

By pressing the Subscribe button, you confirm that you have read and are agreeing to our Privacy Policy and Terms of Use
Add a comment Add a comment

Tinggalkan Balasan

Previous Post
South Park - Snow Day Rilis Tahun 2024 - Halogame

South Park: Snow Day Rilis Tahun 2024

Next Post
Skin Tools Ml Apk Terbaru 2023, Ayo Download Sekarang! - Halogame

Skin Tools ML APK Terbaru 2023, Ayo Download Sekarang!

Advertisement