Baru-baru ini telah dikabarkan bahwa Final Fantasy IX akan mendapatkan sebuah adaptasi serial animasi. Cyber Group Studios yang berbasis di Paris telah menandatangani kesepakatan pengembangan dan produksi bersama dengan Square Enix selaku pemilik franchise.
Serial Animasi Final Fantasy IX ini nanti akan dikhususkan untuk anak-anak berusia delapan hingga tiga belas tahun. Selain itu, Cyber Group Studios juga nanti akan bertangung jawab terkait distribusi, lisensi, dan merchandise di seluruh dunia.
Final Fantasy IX dapatkan adaptasi animasi!

Pierre Sissmann selaku CEO dari Cyber Group Studios mengatakan bahwa proyek animasi ini akan mulai produksi pada akhir tahun ini atau awal tahun 2022 mendatang. Lebih lanjut, belum ada informasi mengenai berapa banyak episode atau durasi adaptasi serial animasinya.
Kemungkinan besar mereka akan mengumumkan detail lebih lanjut terkait hal ini dalam waktu dekat ini. Perlu kami ingatkan bahwa ini bukan lah kali pertama Final Fantasy dapatkan adaptasi animasi.
Belum dapatkan jadwal rilis pasti!

Ada beberapa seri Final Fantasy yang sebelumnya juga dapatkan adaptasi Animasi. Seperti yang kita ketahui, Final Fantasy adalah salah satu franchise game dengan segudang fans di seluruh dunia.
Franchise milik Square Enix kini telah tembus 154 juta kopi di seluruh dunia. Tentu popularitas dan kesempatan ini akan Cyber Group Studios manfaatkan lewat Animasi Final Fantasy 9 ini.
Terlepas dari itu semua, belum ada informasi lebih tentang proyek animasi ini. Bagaimana tanggapan mu mengenai hal ini? Berikan tanggapan mu ya.
source: Kidscreen