Tidak ada kata yang tepat untuk menggambarkan Baldur’s Gate 3 selain fenomenal. Game besutan Larian Studios ini memang tengah berada di puncaknya sejak pertama kali diluncurkan pada awal Agustus lalu.
Dalam kurun waktu singkat ini, Baldur’s Gate 3 telah mencapai berbagai pencapaian yang sangat fantastis. Seperti penjulan dari game tersebut telah tembus diatas 5 juta kopi sampai berhasil menjadi game dengan rating terbaik di situs-situs media.
Patch perdana Baldur’s Gate 3

Pencapaian ini tentu bukan alasan semata, namun berdasarkan kualitas yang ditawarkan oleh Larian Studios lewat game mereka tersebut. Sebuah game dimana mewujudkan keinginan para pemainnya, termasuk tidak adanya microtransactions di dalam game tersebut.
Rilis pertama kali awal Agustus lalu, kini patch perdana untuk Baldur’s Gate 3 telah meluncur. Dimana pada Patch perdana ini Larian Studios diketahui mengklaim perbaiki 1000 bug termasuk juga beberapa balancing dan tweak pada gameplay.
Perbaiki 1000 bug dan lainnya

Bahkan, saking panjangnya patch note ini, tidak dapat ditulis seluruhnya karena limitasi jumlah teks di Steam. Hal ini membuat Larian Stuidos terpaksa memuat semua isi patch dalam situs resmi mereka. Ada banyak sekali hal yang mereka perbaiki di game tersebut.
Sebut saja seperti bug pemain terdeteksi oleh musuh meskipun sudah dalam fase stealth dan juga berada di luar radius penglihatan mereka. Tidak hanya itu saja, mereka juga memperbaiki bug yang membuat para ras bertubuh pendek seperti dwarf atau gnome dapat berinteraksi intim lebih benar dengan karakter yang lebih tinggi.
Lebih detailnya, Anda bisa langsung melihat bug-bug yang diperbaiki oleh Larian Studios lewat link berikut ini. Baldur’s Gate 3 kini telah resmi diluncurkan di PC melalui Steam, Epic Games Store dan GOG. Untuk versi PlayStation 5 dan Xbox akan segera menyusul tahun ini.
Bagaimana tanggapan mu mengenai hal ini? Berikan tanggapan mu ya.