Popularitas Marvel memang sudah tidak dapat diragunakan lagi. Tidak hanya berfokus ke industri komik atau film, namun mereka juga mulai turun ke pasar game melalui perantara beberapa pengembang raksasa.
Jika Insomniac Games dengan Marvel’s Spider-Man, Square Enix dengan Marvel’s Avengers. Insomniac Games pun berhasil membawa nama Marvel semakin eksis di pasar game lewat game mereka.
Square Enix umumkan Marvel’s Guardians of Galaxy
Kesuksesan besar berhasil diraih oleh Marvel’s Spider-Man. Namun, hal ini tidak terjadi untuk Square Enix dengan Marvel’s Avengers. Mereka bisa dikatakan cukup gagal dengan proyek tersebut dan Crystal Dynamics tidak cukup mampu membuat game tersebut diterima oleh semua orang.
Namun, kamu tidak perlu khawatir, karena Marvel’s Avengers bukan lah satu-satunya game milik Square Enix terkait superhero Marvel. Eidos Montreal selaku studio di bawah naungan Square Enix telah mengumumkan Marvel’s Guardians of Galaxy.
Meluncur bulan Oktober 2021
Dalam game satu ini, kamu akan berperan sebagai Star-Lord dengan kemampuan yang ia miliki. Selain itu, Marvel’s Guardians of Galaxy ini nampak berbeda dengan Marvel’s Avengers besutan Crystal Dynamics sebelumnya.
Bersamaan dengan ini, Square Enix mengkonfirmasi bahwa game satu ini akan fokus ke singleplayer alias tidak ada multiplayer. Bahkan mereka menegaskan bahwa game satu ini hadir tanpa DLC atau pun microtransactions.
Terakhir, Marvel’s Guardians of Galaxy dipastikan tidak akan memiliki cerita sama seperti film atau pun komik. Terlepas dari itu semua, game satu ini rencananya akan rilis pada tanggal 26 Oktober 2021 mendatang untuk Playstation 4, Playstation 5, Xbox One, Xbox Series dan PC.
Bagaimana tanggapan mu mengenai hal ini? Berikan tanggapan mu ya.
source: Youtube